sagala video di patarosan

5 HEWAN PELIHARAAN PEREDA STRES

5 Hewan Peliharaan Pereda StresMenjadi masyarakat yang dinamis dan modern, memungkinkan anda terkena stress dengan mudah. Namun untuk mengantisipasinya, ada beberapa hal yang bisa anda tempuh untuk meredakan stress yang memuncak. Salah satunya dengam memiliki hewan peliharaan, tapi hewan peliharaan mana saja yang bisa meredakan stress anda. Berikut 5 hewan peliharaan yang bisa meredakan stress anda.

1.       Kucing
Kucing memiliki karakter yang lucu ketika ia bermain bola kusut, bola karet, koran, benang dan lain sebagainya. Tingkah laku kucing yang lucu ini bisa menjadi hiburan untuk anda yang sedang stress, bahkan penelitian mengatakan mengelus-elus bulu kucing yang halus dapat merubah mood seseorang berubah menjadi baik dalam seketika.

2.       Anjing
Anjing yang memiliki karakter setia pada majikannya bisa menjadi pengobat stress tersendiri bagi anda. Selain melihat tingkah lakunya yang tak kalah lucu dengan kucing, anjing memiliki kesetiaan yang patut dihargai. Tak jarang orang yang memiliki anjing selalu bahagia ketika ia pulang kerja lalu menemukan anjingnya yang tengah menunggu dia di depan pintu atau di depan rumah. 

3.       Burung

Mendengarkan nyanyian dan kicauan burung di pagi hari bisa merubah mood anda menjadi semangat untuk melalui hari-hari yang berat yang tentu akan membuat anda stres.

4.       Kelinci
Sama seperti kucing, peneliti psikolog mengatakan bahwa dengan mengelus-elus bulu kelinci juga dapat merubah mood seseorang menjadi lebih baik. Selain itu tingkah laku kelinci juga tak kalah menggemaskan dari kucing maupun anjing.

5.       Ikan

Melihat aktifitas ikan yang berenang kesana kemari, serta gemericik air yang dingin dan segar dapat seketika mengubah mood anda yang sedang stress menjadi lebih baik. Terbayang anda berada diantara ikan-ikan yang sedang berenang dengan damai dan berada pada air yang dingin dan segar membuat kepala dan hati anda ikut teredan dan menjadi dingin hanya dengan melihatnya saja.

Beberapa hewan peliharaan tadi bisa menjadi alternative obat stress anda dan akan membuat hidup anda lebih bahagia dengan bercengkrama dengan mereka setiap hari.  
Tag : info unik
0 Komentar untuk "5 HEWAN PELIHARAAN PEREDA STRES"

Back To Top